• Nusa Tenggara Timur

Sambangi Perpustakaan Daerah, Gubernur NTT Minta Tingkatkan Pelayanan dan Kenyamanan

Semy Andy Pah | Minggu, 19/02/2023 08:50 WIB
Sambangi Perpustakaan Daerah, Gubernur NTT Minta Tingkatkan Pelayanan dan Kenyamanan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat dan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTT, Kanisius Mau foto bersama siswa-siswi Sekolah Dasar Kasih Yoel di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT, Rabu (15/2/2023).

KATANTT.COM--Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat pada Rabu (15/2/23), melakukan kunjungan ke Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT.

Kunjungan ini dimaksudkan untuk melihat langsung sarana dan pra sarana penunjang pelayanan bagi para pengunjung dan juga memberian masukan terkait penataan pelayanannya.

Gubernur NTT, Viktor Laiskodat memantau alur pelayanan bagi pengunjung perpustakaan mulai dari loket, tata cara pendaftaran menjadi anggota perpustakaan.

Selain itu, orang nomor satu di NTT ini juga meninjau ruang sirkulasi (ruangan untuk peminjaman dan pengembalian buku serta untuk pembuatan kartu anggota).

VBL, juga mengunjungi ruang baca lantai 1 dan 2 serta ruang otomasi (ruangan server dan aplikasi layanan perpustakaan).

Gubernur NTT, VBL disela-sela kunjungan tersebut juga memberikan arahan kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTT, Kanisius Mau bersama jajaran staf untuk pengembangan layanan dalam menarik minat pengunjung.

"Sudah lumayan baik untuk penataannya, namun juga perlu ditingkatkan dengan lebih menarik lagi agar pengunjung merasa betah untuk datang dan membaca. Seperti dengan memanfaatkan ruangan untuk dikembangkan menjadi cafe dengan lantunan musik sasando di sini," jelasnya.

"Jadi orang yang datang untuk membaca menjadi terhibur juga dengan suasana yang santai.
Tidak menjadi kaku. Sehingga suasana tersebut membuat mereka nyaman saat membaca ataupun bisa berdiskusi dengan rileks satu sama lain mengenai ilmu pengetahuan atau hal positif lainnya," tambahnya.

VBL juga meminta kepala dinas serta jajaran staf Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT untuk juga merapikan serta menjaga penataan arsip-arsip dan dokumen penting terkait catatan perjalanan Provinsi NTT dari waktu ke waktu.

Sementara itu Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT, Kanisius Mau memberikam respon positif terhadap arahan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat.

"Terima kasih atas kunjungan dari Bapak Gubernur serta beberapa arahan yang diberikan dan kami siap untuk membenahi sesuai arahan beliau untuk peningkatan pelayanan kami terhadap publik dan para pengunjung di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT ini," katanya.

Dalam kunjungan tersebut, Gubernur NTT, Viktor Laiskodat menyempatkan diri untuk foto bersama siswa-siswi Sekolah Dasar Kasih Yoel yang datang berkunjung.

Tampak juga beberapa mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang datang untuk membaca dan meminjam buku untuk keperluan literatur perkuliahan dan ada juga yang mengerjakan tugas dengan layanan komputer dan internet yang ada.

Salah seorang mahasiswa Universitas Nusa Cendana, Febe Letedara, mengungkapkan dirinya bersama teman-teman sangar merasa terbantu dengan  pelayanan dan fasilitas Dinas Kearsipan dan Perpustakaan NTT.

"Di sini kami dilayani dengan ramah sehingga kami pun merasa nyaman,terima kasih juga atas ketersediaan literatur buku-buku disini yang sangat membantu kami dalam mencari referensi terkait tugas kuliah dan kami juga merasa senang dengan fasilitas layanan internet yang ada," kata Febe Letedara.

FOLLOW US