• Nusa Tenggara Timur

Penuhi Keterwakilan Perempuan, PKB Target 6 Kursi di DPRD Kota Kupang

Semy Andy Pah | Senin, 15/05/2023 13:20 WIB
Penuhi Keterwakilan Perempuan, PKB Target 6 Kursi di DPRD Kota Kupang Ketua DPC PKB Kota Kupang, Theodora Ewalde Taek bersama pengurus lainnya diterima Ketua KPU Kota Kupang, Decky Ballo bersama komisioner lainnya saat mendaftar bacaleg ke KPU Kota kupang, Sabtu (13/5/2023).

KATANTT.COM--DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Kupang telah mendaftarkan bakal calon legislatif ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kupang.

Pendaftaran balon legislatif ini dipimpin langsung Ketua DPC PKB Kota Kupang, Theodora Ewalde Taek bersama pengurus PKB dan tim ranting yang diiringi dengan Tarian Likurai berasal dari Kabupaten Belu pada Sabtu (13/5/2023).

Kehadiran Ketua DPC PKB Kota Kupang, Theodora Ewalde Taek bersama rombongan disambut langsung dengan baik oleh Ketua KPU Kota Kupang,  Decky Ballo bersama komisioner lainnya.

"PKB kota Kupang telah mengajukan dokumen bacaleg DPRD tahun 2024 dan telah kami terima sesuai dengan regulasi dan syrat-sayartnya yang sudah ada dan semuanya lengkap" ujar Ketua KPU Kota Kupang, Decky Ballo.

Sementara Ketua DPC PKB Kota Kupang, Theodora Ewalde Taek mengatakan dewan pengurus dan seluruh kader PKB berharap dapat membawa aspirasi masyarakat dengan hati tulus buat  rakyat.

"Yang terpenting adalah sebuah cita-cita bersama, ingin meraih kemenangan dengan mendapatkan enam kursi dari seluruh dapil Kota Kupang dalamm pemilu 2024 nanti," kata Ewalde.

Karena itu, Ewalde bersama seluruh bacaleg daei PKB memohon doa dan dukungan dari semua masyarakt Kota Kupang. "Semoga apa yang kami cita –citakan mendapat rahmat dan berkenan di hati seluruh warga Kota Kupang,” ujarnya.

Menurut Ewalde, pada Pemilu 2019 lalu, PKB hanya mendapat empat kursi untuk daerah pemilihan (Dapil) Kelapa Lima dan Kota Lama, Dapil Oebobo, Maulafa dan Dapil Kota Raja.

"Pada pemilihan legislatif tahun 2024 nanti, PKB sangat bertekad mengejar seluruh dapil untuk mempertahankan kursi yang ada," ujarnya.

Ia menyebut PKB menjadi salah satu partai yang telah mengakomodir keterwakilan perempuan sebesar 30 persen dan menempatkan 50 persen pengurus merupakan para milenial dalam struktur partai.

FOLLOW US