• Nusa Tenggara Timur

Rajut Kebersamaan, Kapolda NTT Jalin Silaturahmi Bersama Paguyuban di Kota Kupang

Imanuel Lodja | Kamis, 18/03/2021 13:35 WIB
Rajut Kebersamaan, Kapolda NTT Jalin Silaturahmi Bersama Paguyuban di Kota Kupang Kapolda NTT Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH MHum bersama Waka Polda NTT, Brigjen Pol Ama Kliment Dwikorjanto didampingi sesepuh Orang Timor Ir Esthon Foenay,MSi dan tokoh masyarakat Papua Kota Kupang, Pdt Thomas Ateta saat silahturahmi.

katantt.com--Pimpinan Paguyuban di Kota Kupang bersilaturahmi dengan Kapolda NTT Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH MHum, Kamis (18/3/2021) di Mapolda NTT.

Ada belasan pimpinan paguyuban berasal dari luar dan dalam provinsi NTT hadir dalam kegiatan ini.

Penasehat Persehatian orang Timor (POT) Ir Esthon L Foenay didampingi Ketua Umum POT, Jonathan Nubatonis mengakui kalau silaturahmi tersebut perlu terus dijalin.

Eben Simanjuntak dari Keluarga Batak (Saroha) juga menyambut baik ide Kapolda NTT mengumpulkan paguyuban yang ada.

Kontak Kerukunan Sosial Keluarga Jawa (K2S), Poedji Watono berterima kasih pada Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif,SH, MHum untuk jalinan silaturahmi.

"Keberagaman kita di NTT patut dicontohi karena kita hidup rukun, guyub rukun dan bersatu padu," ujarnya.

Agustinus Sampe Alo dari Kerukunan Keluarga Toraja (K2T) juga mengapresiasi karena bisa berkumpul dan pertemuan tersebut sebagai salah satu cara untuk menegakkan 4 pilar kebangsaan.

Aladin mewakili Kesatuan Keluarga Bima Dompu (KKBD) mengungkapkan kalau selama berada di NTT ada kedamaian dan kenyamanan.

Sementara HM Rofik dari Kerukunan Keluarga Madura (KKM) dan Suhendra dari Paguyuban Banjar Dharma Agung Kupang mengaku kalau NTT sangat menjunjung tinggi toleransi.

"Kami bangga karena NTT menjadi obyek studi banding kerukunan," ujar Suhendra.

Ketua Ikatan Warga NTT Asal Maluku (Iwasma) Urbanus Mahhoklori mengaku kalau banyak anak negeri Maluku yang lama tinggal di NTT namun tidak melupakan asal usul.

"mari sama-sama saling menopang dan menjaga NTT agar hidup rukun dan damai," tandasnya.

Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kota Kupang, Arijal, Yosef Meba dari Ikatan Keluarga Ende Flores (IKEF) serta Sultan Eka Putra dari Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) NTT mengaku bangga berada ditengah masyarakat NTT karena hidup aman dan tentram.

"Banyak hal yang kami perbuat untuk membangun bersama masyarakat NTT," tambahnya.

Kapolda, Irjen Pol Lotharia Latif menyampaikan kalau kegiatan rutin ini menjadi agenda tiap bulan.

Ia menghimbau agar semua pihak bisa merajut kebhinekaan dengan tidak melihat unsur suku, agama dan ras tetapi sama-sama hidup berdampingan menjaga kerukunan.

Ia menyebutkan kalau polisi tidak bisa bekerja sendiri tetapi butuh kerjasama dari semua pihak.

Selain itu, Lotharia Latif mengapresiasi semua pihak yang menjaga keamanan di NTT.

Ia juga berharap apabila ada yang terlibat kasus maka bisa dimediasi dengan baik.

"Jika ada masalah hukum maka tidak perlu ragu untuk membangun komunikasi, jangan merasa berbeda satu sama lain. Semua sama dalam bingkai NKRI," tandasnya.

Dari silaturahmi ini Lotharia Latif berharap ke depannya bisa dilanjutkan dengan kerjasama bidang keagamaan dan kesenian karena pada tokoh paguyuban memegang peran penting dan meletakkan persaudaraan dengan hati yang tulus dan iklas.

Ia mengakui kalau sejauh ini kegiatan kemasyarakatan di NTT aman dan baik dan berharap para tokoh tetap menjaga kondusi yang aman dan kondusif.

Kegiatan silaturahmi juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh masyarakat agar kedepan dapat terjalin hubungan yang harmonis dan sinergis dalam pelaksanaan tugas guna menciptakan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polda NTT.

Dengan jumlah 21 Polres, 149 polsek, dan 34 polsubsektor, Polda NTT hanya mempunyai personel Polri saat ini 10.494 orang atau 43,3 persen.

Lotharia Latif meminta dukungan maupun saran agar polda NTT lebih mampu mengelola kamtibmas yang tetap aman dan kondusif.

"Kami siap dikoreksi, kami siap di kritik, kami akan selalu terbuka demi menjaga stabilitas kamtibmas," ujarnya.

 

 

FOLLOW US