• Sport

Tim Futsal PKS Family Juara Futsal Turnamen Usman Husin Cup I 2022

Semy Andy Pah | Senin, 07/02/2022 06:29 WIB
Tim Futsal PKS Family Juara Futsal Turnamen Usman Husin Cup I 2022 Inilah PKS Family yang berhasil menjuarai futsal turnamen Usman Husin Cup I yang digelar oleh Ketua DPW PKB NTT Usman Husin  tahun 2022.

KATANTT.COM--PKS Family berhasil menjadi juara pada futsal turnamen Usman Husin Cup I yang digelar oleh Ketua DPW PKB NTT Usman Husin  tahun 2022.

Dibabak final, PKS Family berhasil menaklukan perlawanan JSFF dengan skor 2-0, Minggu (6/2/2022) bertempat di lapangan  Futsal Juve Arena Sport Center Oesao Jalan Timor Raya.

Bermain dengan motivasi tinggi, PKS Family yang diperkuat pemain-pemain andalan mereka Joy Liunokas 

Dino Jemali, Ardi Nifu, Ersan Haukase, dan Dwi Wadu menguasai permainan dibabak pertama dengan serangan dan tendangan keras mereka ke gawang JSFF.

Serangan demi serangan hingga babak kedua membuat PKS Family berhasil menambah 1 gol lagi ke gawang JSFF hingga akhir pluit  pertandingan  skor kemenangan menjadi 3-0 tanpa ada balasan dari JSFF. Skor 3-0 untuk kemenangan PKS Family yang bermain dihadapan Ketua Ketua DPW PKB NTT Usman Husin.

Penanggungjawab Tim PKS Family, Rio Pandie mengatakan melalui kemenangan yang raih PKS Family menyampaikan terima kasih atas semua pendukung yang telah memberikan suport mulai dari awal hingga babak final pertandingan ini.

Melalui dukungan tersebut, pemain-pemain PKS Family bisa bermain lepas hingga memperoleh hasil maksimal hingga meraih juara dalam futsal turnamen Usman Husin Cup I 2022 .

"Pertandingan babak final ini, PKS Family menurunkan pemain terbaik dan bermain dengan lepas serta percaya diri dan kekompakan tim begitu bagus hingga meraih kemenangan  tanpa kebobolan.Hal ini tentunya performer yang ditampilkan pemain  patut  diperhitungkan nantinya dalam turnament futsal lain nantinya," katanya.

Ia mengakui, dalam pertandingan ini ada sedikit terkendala dengan kondisi lapangan yang sangat kecil, karena rata-rata gerakan dan pola main tim PKS Family bermain di lapangan besar. Namun, dengan pertandingan yang diikuti oleh pemain--pemain PKS Family akhirnya bisa menyesuaikan dengan kondisi lapangan yang ada.

"Melalui kemenangan ini kiranya dukungan dan doa masih diharapkan PKS Family untuk tampil pada iven turnamen lain nantinya," pintanya.

Pada kesempatan yang sama salah satu pemain andalan PKS Family, Joy Liunokas mengatakan, kemenangan yang diraih atas berkat Tuhan dan latihan keras tim melalui  bimbingan pelatih Haris Lamaboak dan Yohan Kana serta suport dari penanggungjawab tim, Rio Pandie.

"Kekompak tim dan ditambah formasi 3-1 dipakai  kami mampu menumbangkan lawan dengan baik tanpa kebobolan," ujarnya.

FOLLOW US