• Nusa Tenggara Timur

Polisi Wajibkan Warga Pakai Masker di Rote Ndao

Imanuel Lodja | Selasa, 12/01/2021 16:07 WIB
Polisi Wajibkan Warga Pakai Masker di Rote Ndao Dua anggota Polsek Lobalain Polres Rote Ndao memakaikan masker kepada warga yang tidak pakai masker saat berada dalam angkutan umum.

katantt.com--Jajaran Kepolisian Resor Rote Ndao tak henti-henti mensosialisasikan pencegahan menularnya Covid-19 terutama bagi warga yang berada di luar rumah.

Polisi gencar melakukan operasi ralam rangka pendisiplan masyarakat dalam penggunaan masker.

Selasa (12/1), anggota Polsek Lobalain, Polres Rote Ndao menggelar operasi yustisi dipimpin Kapolsek Lobalain, Iptu Yeni Setiono.

Operasi dalam rangka pendisiplinan masyarakat digelar di depan Mako Polsek Lobalain, Jalan Bhayangkara l, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao.

Operasi Yustisi digelar menindaklanjuti Instruksi Presiden (Inpres) nomor 6 tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan Covid-19.

"(Operasi) diperlukan untuk pencegahan dan pengendalian Covid-19 (Corona Virus Disease 2019)," sebut Yeni Setiono di sela-sela operasi tersebut.

Ia menyebutkan kalau Presiden Joko Widodo menerbitkan Instruksi Presiden terkait Pelaksanaan Protokol Kesehatan Covid-19 pada tanggal 4 Agustus 2020.

"Instruksi Presiden ini diperuntukkan bagi seluruh Provinsi, Kabupaten/Kota dan di seluruh Wilayah Indonesia," tandasnya.

Dalam kegiatan tersebut personil Polsek Lobalain, Polres Rote Ndao membagikan masker kepada masyarakat Kabupaten Rote Ndao yang tidak mengunakan masker.

Selain itu, menghimbau kepada masyarakat agar mentaati protokol kesehatan.

Warga yang melintas di lokasi tersebut baik berkendaraan maupun berjalan kaki diingatkan untuk memakai masker demi menjaga kesehatan.

Sementara warga yang tidak menggunakan masker diberikan masker.

Polisi malah memasang sendiri masker kepada warga yang belum sadar memakai masker.

Warga masyarakat pun berterima kasih atas kepedulian polisi dan berjanji untuk selalu taat pada protokol kesehatan terutama penggunaan masker.

"Kami akan taat memakai masker dan terima kasih atas kepedulian polisi yang selalu mengingatkan masyarakat," ujar Yeremia Adoe,45, salah seorang warga Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao.

 

FOLLOW US