• Nusa Tenggara Timur

Identitas Mayat Perempuan yang Ditemukan di Kupang Barat Terungkap

Imanuel Lodja | Selasa, 18/05/2021 20:31 WIB
Identitas Mayat Perempuan yang Ditemukan di Kupang Barat Terungkap Yuliani Apriani Welkis

katantt.com--Sosok mayat perempuan tanpa identitas yang ditemukan di tanah milik PT Dewimukti di Kelurahan Batakte, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, mulai terkuak.

Sosok tersebut adalah Yuliani Apriani Welkis alias Nona, warga Dusun Tuasene, Desa Noelmina, Kecamatan Takari, Kabupaten Kupang.

Kepala Desa Noelmina, Kornelis Riwu Djita, Selasa (18/5/2021) mengakui kalau sosok mayat itu adalah warganya.

"Iya, almarhumah merupakan warga saya di Desa Noelmina, Kecamatan Takari," ujarnya.

Ia mengaku korban ke Kupang karena ada informasi lowongan kerja di Osmok, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang sehingga korban ingin melamar pekerjaan.

Korban baru tamat SMK tahun lalu, ingin mencari kerja guna membantu orang tua, karena kondisi kehidupan mereka yang boleh dibilang pra sejahtera.

"Korban berangkat hari Jumat berarti tambah ini hari sudah empat hari," ujarnya.

Setelah beberapa hari meninggalkan rumah, korban dikabarkan hilang dan tidak bisa dihubungi.

Keluarga kemudian memutuskan untuk mencari korban di Kupang.

Tiba di kupang, keluarga menghubungi korban namun nomor handphone korban tidak aktif hingga pihak keluarga dan perangkat desa melihat informasi di media sosial facebook tentang temuan jenazah.

Keluarga sempat melaporkan kejadian ini kepada kepala desa, tetapi kepala desa memgaku tetap berpikiran positif, bahwa mungkin korban sedang kerja sehingga tidak diperbolehkan memegang handphone.

Keluarga korban langsung ke Kupang untuk mengurus jenazah almarhumah.

Keluarga berniat menghubungi korban, nomor handphone korban sudah tidak aktif lagi.

Kasat Reskrim Polres Kupang, AKP Nofi Posu, SH SIK yang dikonfirmasi Selasa (18/5/2021) membenarkan kalau identitas korban sudah terungkap.

"Identitasnya sudah diketahui dan jenasah korban sudah dijemput pihak keluarga. Kita juga sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut," jelasnya.

Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan warga di tanah milik PT Dewimukti tepatnya di RT 008/RW 002, Kelurahan Batakte, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, NTT, Senin (17/5/2021) petang.

Saat ditemukan, tubuh dan wajah korban sudah membusuk dan dipenuhi belatung sehingga sulit diidentifikasi.

Saat ditemukan, celana korban sudah terlepas. Namun celana itu seperti diletakkan menutup bagian perut dan kemaluan.

Sementara tubuh bagian atas menggunakan baju kaos oblong warna abu-abu bermotif kotak hitam.

Di lokasi kejadian ditemukan barang bukti berupa uang Rp 20.000 sebanyak 2 lembar, masker putih yang dalam maskernya masih ada bekas bibir merah.

Korban pertama kali ditemukan oleh salah seorang anggota tim penelusuran pengukuran tanah milik PT Dewimukti, Januario Amtiran (18).

Ia lalu memberitahukan kepada ketua tim Bagus Krismanto dari Jakarta yang kemudian memberitahukan kepada Kanit Intel Polsek Kupang Barat Bripka Pius Pawe dan dilaporkan ke Kapolsek Kupang Barat, Iptu Sadikin.

Kapolsek Kupang Barat Iptu Sadikin kemudian meminta bantuan tim identifikasi Polres Kupang.

 

 

FOLLOW US