• Nusa Tenggara Timur

Polres Sumba Barat Perketat Pengamanan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada

Imanuel Lodja | Selasa, 15/12/2020 06:59 WIB
Polres Sumba Barat Perketat Pengamanan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Pilkada Kapolres Sumba Barat, AKBP FX Irwan Arianto bersama Pamatwil, Polda NTT Kombes Pol Wahyu Prihatimaka dan Kompol Johanis Nissa Pewali usai apel pengecekan personil untuk pengamanan rapat pleno dan penetapan hasil Pilkada.

katantt.com--Aparat keamanan Polres Sumba Barat bakal menjaga ketat proses rekapitulasi penghitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat.

KPU Kabupaten Sumba Barat mengagendakan rapat pleno terbuka rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020 digelar pada Selasa (15/12/).

Terkait dengan itu, Kapolres Sumba Barat, AKBP FX Irwan Arianto dan Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) Polda NTT Kombes Pol Wahyu Prihatimaka dan Kompol Johanis Nissa Pewali menggelar apel pengecekan personil untuk pengamanan rapat pleno dan penetapan hasil Pilkada.

Apel digelar Senin (14/12) dihadiri pula Kasat Intelkam Polres Sumba Barat dan Perwira BKO Brimob Nusantara.

Kapolres Sumba Barat, AKBP FX Irwan Arianto menyampaikan berbagai hal terkait rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020 di Kantor KPUD Sumba Barat.

"Saya berharap seluruh personel yang terlibat mampu mengamankan kegiatan dimaksud, sehingga dapat berjalan aman dan lancar serta sesuai dengan pola pengamanan yang sudah kita susun bersama," ujar Irwan Arianto.

Irwan Arianto berharap agar polisi memastikan setiap tamu atau undangan yang memasuki Kantor KPU Sumba Barat telah memenuhi ketentuan protokol kesehatan serta menunjukkan identitas seperti Kartu Tanda Penduduk atau KTP kepada petugas di pintu masuk.

Untuk proses sterilisasi lokasi, Irwan Arianto meminta tidak ada kendaraan yang boleh masuk di lingkungan Kantor KPUD Kabupaten Sumba Barat.

Ia juga meminta seluruh personil Polri agar menjaga ketat lokasi Kantor KPUD Sumba Barat dan sekitarnya.

Irwan Arianto telah memasang kawat berduri atau barrier mengelilingi area Kantor KPUD sejak H-1 sebelum Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020 digelar.

Tak hanya itu, untuk memastikan kesiapan pengamanan rapat pleno, Kapolres bersama dengan Pamatwil Polda NTT juga melakukan survei lokasi guna memastikan pola pengamanan telah tertata dan sesuai yang diharapkan.

Menghadapi hasil akhir penetapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Barat tahun 2020, Irwan Arianto tidak menginginkan terjadi hal-hal yang dapat mengganggu jalannya tahapan akhir Pilkada.

Ia juga berharap kepada pasangan calon, partai politik, tim sukses dan pendukung serta masyarakat Kabupaten Sumba Barat untuk mendukung proses di KPU Kabupaten Sumba Barat serta tidak membuat kegiatan yang merugikan kepentingan masyarakat.

FOLLOW US